Taruna Cendekia

Hampir semua pemuda ingin mengejar impian melanjutkan studi di sekolah kedinasan. Perguruan tinggi ini memberikan banyak keuntungan selain ilmu yang bermanfaat seperti biaya kuliah yang terjangkau hingga gratis, prospek kerja luas dan pengajar profesional. Agar tidak kalah saing dengan calon lainnya, pertimbangkan bimbel sekolah kedinasan Surabaya.

Lulusan sekolah kedinasan juga memperoleh kepastian kerja sesuai ketentuan Ikatan Dinas. Namun, usahakan anda memilih sekolah kedinasan dengan bidang ilmu sesuai peminatan. Salah pilih sekolah akan berakibat fatal yang menyebabkan beberapa siswa berhenti di tengah jalan. Untuk memudahkan anda, berikut apa saja sekolah kedinasan yang bisa dijadikan bahan referensi.

Macam Sekolah Kedinasan di Indonesia

baca juga: ASN vs PNS: Perbedaan Tugas, Gaji, Masa Kerja dan Jenjang Karier

1. Politeknik Keuangan Negara Stan

Siapa yang tidak kenal STAN? Sekolah tinggi ini sangat terkenal karena kepastian kerja dan biaya kuliahnya yang gratis. Calon mahasiswa harus melewati seleksi administrasi, Seleksi Kompetensi Dasar (SKD), Seleksi Lanjutan I (Tes Potensi Akademik, Tes Bahasa Inggris, Tes Psikologi), Seleksi Lanjutan II (Tes Kesehatan dan Kebugaran), dan Seleksi Lanjutan III (Tes Wawancara.

2. Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN)

Sekolah kedinasan ini menyelenggarakan pendidikan akademik di bidang intelijen serta profesi sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan. Calon taruna perlu melewati tahapan TKD, SKB, psikologi dan wawancara, tes kesehatan dan tahap pemantauan akhir atau pantukhir.

3. Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN)

IPDN berada di bawah naungan Kemendagri RI. Tiga fakultasnya yakni Fakultas Politik Pemerintahan, Fakultas Manajemen Pemerintahan dan Fakultas Perlindungan Masyarakat. Seleksi masuknya mencakup administrasi, SKD, tes kesehatan, tes psikologi integritas dan kejujuran serta tahap penentuan akhir.

4. Politeknik Siber dan Sandi Negara

Program studi politeknik ini yaitu Keamanan Siber dan Kriptografi. Proses seleksinya terdiri dari administrasi, seleksi akademik berbasis nilai SNBT, SKD BKN (CAT), tes psikologi dan tes Mental Ideologi, tes kesehatan dan kebugaran,wawancara dan penelitian personal serta seleksi pantukhir. Agar peluang lolos meningkat, anda bisa belajar di bimbel sekolah kedinasan Surabaya.

5. Politeknik Imigrasi

Poltekim fokus pada imigrasi karena lulusannya akan ditempatkan di kantor imigrasi Indonesia atau unit imigrasi sebagai perwakilan luar negeri Indonesia. Seleksinya mencakup administrasi, SKD dan seleksi lanjutan. Seleksi lanjutannya menguji tes kesehataan, kesamaptaan jasmani, psikotes dan wawancara.

6. Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip)

Sekolah dinas ini cocok bagi anda yang suka belajar di bidang pemasyarakatan. Dengan D-IV Manajemen Pemasyarakatan, D-IV Teknik Pemasyarakatan, D-IV Bimbingan Kemasyarakatan, seleksinya mencakup administrasi, SKD dan seleksi lanjutan. Anda bisa belajar lebih banyak dan mengasah kemampuan mengerjakan soal di bimbel sekolah kedinasan Surabaya.

8 Sekolah Kedinasan di Indonesia dengan Tes Seleksinya

7. Politeknik Perkeretaapian Indonesia (PPI)

PPI menghasilkan lulusan berkualitas dan ahli di bidang perkeretaapian seperti merencanakan merawat, menguji, menginspeksi dan mengaudit. Lulusannya akan bekerja di bidang perkeretaapian nasional maupun internasional. Adapun tahap seleksinya yakni administrasi, potensi akademik, psikotes, kesehatan, kesamaptaan dan wawancara.

8. Politeknik Transportasi Darat Indonesia (PTDI)

PTDI menyediakan program studi Manajemen Transportasi Jalan dan Manajemen TRansportasi Perkeretaapian. Program Diplomanya terdiri dari jurusan Transportasi Darat dan Teknologi Rekayasa Otomotif. Pelamar perlu melewati ujian SKD, tes kesehatan dan psikotes serta tes kebugaran jasmani transportasi.

Ada banyak pilihan sekolah kedinasan yang wajib diketahui sebelum mendaftar. Anda bisa memilih sesuai minat dan bakat. Lalu, pelajari seleksi masuknya dan materi apa saja yang diuji. Peluang lolos semakin meningkat dengan bergabung di bimbel sekolah kedinasan Surabaya yang sering mengadakan kelas belajar, simulasi ujian dan sharing session dengan alumni.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *